PERAN UMKM TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Kata Kunci: UMKM, Kesejahteraan,Perspektif Ekonomi Islam

Authors

  • Aini Khikmawati
  • Ashlihah -
  • Mustamim -

DOI:

https://doi.org/10.32764/istismar.v4i1.1101

Abstract

UMKM memegang peranan penting sebagai sektor yang potensial dan penjaga stabilitas perekonomian. Mengingat hal tersebut,penelitian ini difokuskan dalam permasalahan tentang: a)bagaimana bentuk UMKM gula kelapa? b)bagaimana kesejahteraan masyarakat pelakuUMKM? c)bagaimana peran UMKM gula kelapa dalam mensejahterahkan masyarakat? Jenis penelitian ini yaitu field research atau penelitian lapangan,sifat penelitian ini adalah deskriftif analisis.Analisis pengumpulan data dari penelitian ini yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode pengolahan data penelitian ini yaitu reduksi data, data displaydan keabsahan data.Hasil penelitian tersebut mengatakan bahwa : a) bentuk UMKMyang banyak berkembang di wilayah dusun Rata Benda jika dilihat dari jumlah karyawanya adalah usaha mikro dan usaha kecil menengah,dimana untuk petani, bentuk UMKM yang dijalankan adalah industrimikro (1-4 karyawan). Dan untuk pengepul bentuk UMKM yang dijalankan ialah industri kecil (5-19 karyawan). Sedangkan jika berdasarkan perkembangan UMKM termasuk dalam kelompokLiveloohood Activities,dimana usaha ini dilakukan sebagai pemanfaatan kesempatan kerja /untuk mencari nafkah. b) kondisi kesejahteraan masyarakat pelaku UMKM sudah sejahtera karena telah mencapai semua indikator dalam Ekonomi Islam dan BPS. c) Peran UMKM terhadap kesejahteraan masyarakat,menurut imam Al-Ghazali ada 3 peran yang diberikan UMKM ini dalam mensejahterakan masyarakat, yaitu: 1)memenuhi kebutuhan masing-masing 2) menciptakan kesejahteraan bagi dirinya, keluarganya dan masyarakat. 3) membantu orang lain yang membutuhkan (membuka lapangan pekerjaan).
Kata Kunci: UMKM, Kesejahteraan,Perspektif Ekonomi Islam

Downloads

Published

2022-06-30

Issue

Section

Articles