Pendampingan Pembelajaran Dimensi Tiga di MA Al-Ihsan Kalikejambon Menggunakan Mobile Learning Artic

Authors

  • Wisnu Siwi Satiti Universitas KH. A. Wahab Hasbullah
  • M Farid Nasrulloh Universitas KH. A. Wahab Hasbullah
  • M Qoyum Zuhriawan Universitas KH. A. Wahab Hasbullah
  • Risky Solikah Nur Faidah Universitas KH. A. Wahab Hasbullah
  • Muhammad Hasby Hasbulloh Universitas KH. A. Wahab Hasbullah
  • Ahmad Iskandar Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

DOI:

https://doi.org/10.32764/abdimaspen.v3i3.3259

Keywords:

community service, technology based, teaching materials, mathematics, Kalikejambon

Abstract

Media pembelajaran merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dari metode belajar yang digunakan di dalam kelas. Ada beragam jenis dan macam media pembelajaran yang dapat digunakan di dalam kelas. Satu bentuk media yang relevan dengan perkembangan teknologi saat ini adalah media pembelejaran berbasis teknologi. Oleh karena itu, perlu ditingkatkan penggunaan media pembelajaran berbasis teknologi di dalam pembelajaran matematika di sekolah. Hal ini dapat diawali dengan pengenalan berbagai media dan bahan ajar matematika berbasis teknologi, dan dapat dilanjutkan dengan kegiatan pendampingan penggunaan media pembelajaran tersebut. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, mengambil tema pengajaran berbantuan media berbasis android. Pada kegiatan ini, tim pengabdian melakukan sosialisasi dan pendampingan penggunaan media pembelajaran Mobile Learning Artic. Mitra dalam program pengabdian ini adalah MA Al-Ihsan Kalikejambon. Sosialisasi dan pendampingan dilakukan terhadap peserta didik kelas 10 di MA Al-Ihsan Kalikejambon.  Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah Participatory Action Research (PAR). Mengadopsi metode ini, kegiatan pengabdian diterapkan dalam bentuk sosialisasi dan pendampingan secara langsung tentang penggunaan media pembelajaran Mobile Learning Artic. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, menunjukkan: 1) peserta didik lebih termotivasi dalam mempelajari materi dimensi tiga, karena menggunakan media pembelajaran ini yang inovatif, 2) peserta didik juga menjadi lebih antusias dan aktif berinteraksi, 3) hasil post-test menunjukkan bahwa penggunaan pembelajaran Mobile Learning Artic meningkatkan kualitas hasil belajar peserta didik pada materi dimensi tiga.

Downloads

Published

2022-12-30

How to Cite

Satiti, W. S., Nasrulloh, M. F., Zuhriawan, M. Q., Faidah, R. S. N. ., Hasbulloh, M. H. ., & Iskandar, A. (2022). Pendampingan Pembelajaran Dimensi Tiga di MA Al-Ihsan Kalikejambon Menggunakan Mobile Learning Artic. Jumat Pendidikan: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(3), 118–123. https://doi.org/10.32764/abdimaspen.v3i3.3259

Issue

Section

Articles